Wednesday, March 4, 2015
Jumlah Pengguna MIUI Xiaomi kini Mencapai Angka 100 Juta
Xiaomi tak hanya dikenal sebagai produsen handphone Android. Perusahaan asal Cina itu juga memiliki produk software buatannya yakni berupa ROM Android MIUI. Dan ROM tersebut pun tak kalah populernya dengan produk smartphone Android Xiaomi. Mereka pun mengungkapkan kalau saat ini pengguna ROM MIUI Xiaomi telah mencapai angka sebanyak 100 juta pengguna.
MIUI sendiri bisa digunakan di berbagai ponsel Android yang ada di pasaran dan tak terbatas pada ponsel Xiaomi. Tentu saja untuk menginstal MIUI, ponsel harus menjalani proses flashing terlebih dulu. Terlebih MIUI merupakan ROM dengan tingkat kustomisasi yang tinggi, membuat ROM ini banyak disukai oleh para pengguna smartphone Android.
Xiaomi pertama kali meluncurkan MIUI pada bulan Agustus 2010. Sejak itu, tingkat penggunaan MIUI terus mengalami peningkatan. Dan puncaknya adalah pada tahun 2014, di mana pengguna MIUI meningkat hingga dua kali lipat dalam delapan bulan terakhir. Dan penyebaran MIUI ini pun memberikan penambahan pemasukan bagi Xiaomi, karena MIUI dilengkapi dengan beberapa layanan milik Xiaomi.
0 Comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)