Dan kemungkinan, jam tangan pintar tersebut juga bakal bisa digunakan oleh para pengguna smartphone Windows Phone. Untuk hal yang satu ini memang belum secara resmi diungkapkan baik oleh Pebble ataupun Microsoft. Namun tanda-tanda mengenai keberadaannya sudah mulai bisa diendus.
WMPoweruser pun menuliskan kalau Microsoft saat ini tengah mengembangkan fitur baru bernama Pebble Notifications. Dan menengok namanya, kemungkinan besar fitur ini memungkinkan para pengguna smartphone Windows Phone untuk bisa turut serta memanfaatkan jam tangan pintar terbaru milik Pebble.
Keberadaan Pebble Notifications tersebut masih dalam proses pengujian internal. Dan dari gambar, nampak terlihat bagaimana kemampuan yang bisa dihadirkan oleh aplikasi notifikasi ini. Di antaranya adalah menampilkan notifikasi panggilan suara, pesan email, reminder, alarm dan lain-lain.